4 Jenis-Jenis Kalimat Beserta Contohnya – Ragam kalimat atau jenis-jenis kalimat adalah salah satu bentuk dari macam-macam kalimat.
Kalimat sebenarnya memiliki banyak sekali unsur yang di bedakan oleh beberapa klausanya, namun disini kami akan membahas 7 jenis kalimat.
4 Jenis-Jenis Kalimat Beserta Contohnya
Berdasarkan klausanya
Menurut tata bahasa jenis kalimat dapat berupa kalimat tunggal dan kalimat majemuk.
1. Kalimat Tunggal
Kalimat tunggal merupkan sebuah kalimat yang di susun oleh satu predikat klausa yang memiliki bentuk unsur S dan P atau subjek dan predikat. Berikut untuk contoh nya :
- Kami Siswa/Siswi Iindonesia. (Kalimat Nominal)
- Jawaban Bayu sangat tepat. (Kalimat Ajektival)
- Kambing-kambing sedang merumput. (Kalimat verbal)
- Mobil Bapak Hermawan ada sepuluh. (Kalimat Numeral)
Pada intinya kalimat tunggal terdapat satu sunjek yang bisa berupa nama,hewan atau benda kemudian di tambahkan predikat di belakangnya.
2. Kalimat Majemuk
Kalimat majemuk merupakan kalimat yang merupakan gabungan dari dua atau lebih dari pada kalimat tunggal.Perbedaan nya Kalimat tunggal hanya terdiri dari satu klausa sedangkan kalimat majemuk terdiri dari lebih dari satu klausa.
Berikut contohnya:
Di jelaskan bahwa kalimat majemuk bisa mempunyai predikat lebih dari satu, tetapi untuk subjeknya ganda. Pada contoh (1) merupakan kalimat majemuk setara, yang menjadi penandanya yaitu memisahkan klausa dalam kalimat majemuk setara antara lain adanya penggunaan kata penghubung (Konjungsi) dan.
Berdasarkan Fungsinya
Menurut buku bahasa indonesia kalimat fungsi memiliki 4 bagan yang di cirikan oleh intonasi pada bahasa lisan, 4 bagan tersebut antara lain:
- Kalimat berita (Deklaratif) adalah kalimat yang digunakan oleh pembicara untuk menyatakan suatu berita kepada kawan komunikasinya.
- Kalimat Tanya (Interogatif) adalah kalimat yang digunakan oleh penulis untuk mendapatkan informasi yang berupa jawaban dari kawan komunikasinya.
- Kalimat Perintah (Imperatif) adalah kalimat yang digunakan jika pembicaranya ingin menyuruh atau melarang orang melakukan sesuatu hal.
- Kalimat Seru (Ekslamatif) adalah kalimat yang digunakan oleh pembicara untuk mengungkapkan perasaan emosi yang kuat dan termasuk kejadian yang memerlukan reaksi spontan.
Berdasarkan Kelengkapan Unsurnya
Jenis kalimat unsur hanya di bedakan oleh 2 unsur bagian yaitu kalimat tidak lengkap yang bisa di sebut kalimat minor dan kalimat lengkap yang biasa di sebut kalimat mayor.
1. Kalimat Mayor
Kalimat ini memiliki unsur-unsur yang sangat lengkap, kalimatnya terdiri dari S-P-O Subjek, Predikat dan Objek. yakni pola kalimatnya :
- S – P yaitu kalimat yang menggunakan subjek dan predikat
- S – P – O yaitu kalimat yang menggunakan subjek, Predikat dan Objek
- S – P – O – K yaitu kalimat yang menggunakan subjek, Predikat, Objek dan Keterangan
2. Kalimat Minor
Minor adalah kalimat yang tidak lengkap unsurnya. Hal ini terjadi dikarenakan wacana pembicaraan sudah diketahui oleh pelakunya. Contoh:
Susi : Ada siapa diluar?
Widya : Kakak.
Susi : Apakah kakak sudah tahu rahasia kami?
Widya : Belum
Berdasarkan Subjek dan Predikatnya
Berdasarkan Subjek dan Predikatnya jenis kalimat ini di bagi dua yaitu kalimat versi dan kalimat inversi.
1. Kalimat Versi
Kalimat versi memiliki subjek yang cukup lengkap yakni memiliki (S – P – O – Pel – Ket). Contohnya: Teman-teman membaca di artikel sebelumnya mengenai unsur-unsur kalimat.
2. Kalimat Inversi
Kalimat Inversi yaitu kalimat yang predikatnya mendahului Subjek. Unsurnya yakni Predikat – Subjek (P – S) contohnya:
- Menangis adikku karena sedihnya.
- Berlari polisi mengejar maling
- Matikan Kompor itu
- Sepakat kami untuk menolong mereka
- Bercerita panjang lebar Host itu dalam acara berita.
Kesimpulan
Itulah tadi jenis-jenis kalimat yang di bedakan oleh beberapa unsur, jika menurut Anda masih kurang lengkap maka Anda bisa menambahkannya di komentar yah: